EkBis

Rakernas di Padang, IMA Kunjungi Cagar Budaya Nasional Pabrik Indarung I

1
×

Rakernas di Padang, IMA Kunjungi Cagar Budaya Nasional Pabrik Indarung I

Sebarkan artikel ini
Pengurus IMA saat mengunjungi Pabrik Indarung I. IST

Nur Anita mengatakan, selain telah menjadi Cagar Budaya Nasional dan akan diusahakan menjadi World Heritage, PT Semen Padang juga telah mengajukan Arsip Pabrik Indarung I sebagai Memori Kolektif Bangsa (MKB). Bahkan, Dewan Pakar MKB juga telah berkunjung ke PT Semen Padang untuk melakukan verifikasi dokumen arsip yang diajukan PT Semen Padang ke ANRI.

“Insya Allah, arsip Indarung I dari tahun 1910-1972, akan dijadikan sebagai MKB oleh ANRI. Anugerah MKB ini nantinya diserahkan pada Peringatan Hari Kearsipan ke-52 yang akan dilaksanakan di Banyuwangi pada pekan depan,” kata Anita kepada rombongan IMA saat berkunjung ke Pabrik Indarung I.

Baca Juga  Kenaikan Trafik Data 25 Persen Saat Puncak Lebaran 2023, Jaringan Indosat yang 100 Persen Terintegrasi Berikan Pengalaman Digital Terbaik bagi Pelanggan

Setelah MKB, lanjutnya, PT Semen Padang nantinya juga akan berupaya mendaftarkan arsip PT Semen Padang sebagai Memory of the World. “Hal ini dilakukan, karena kami ingin bagaimana arsip di PT Semen Padang ini, terutama Indarung I, dapat dijadikan sebagai bahan pembelajaran bagi generasi yang akan datang,” ujarnya.

Sementara itu, Sekjen IMA Pusat, Toufik, menyampaikan bahwa IMA sengaja berkunjung ke PT Semen Padang untuk melihat pabrik Indarung I, karena pabrik semen kebanggan orang ‘awak’ ini memiliki warisan sejarah yang begitu panjang tentang bagaimana industri semen di Indonesia, maupun Asia Tenggara ini didirikan.

Baca Juga  Telkom dan Zoom Jalin Kerja Sama Hadirkan Solusi Berbasis AI untuk Pasar B2B

“Makanya, pada Rakernas IMA yang digelar di Padang ini, kami manfaatkan untuk bisa berkunjungan ke Semen Padang. Dan tentunya, kami mengucapkan terima kasih kepada manajemen Semen Padang yang telah memfasilitasi kami untuk melihat lebih dekat Pabrik Indarung I, termasuk melihat tempat konservasi ikan bilih,” katanya. (dan)