Ia berharap, IKAFE Unand melalui PT FEUA (Fajar Eka Utama Andalan) atau Econand dapat semakin lebih maju dalam berpartisipasi untuk membantu perekonomian Sumbar.
Kantor sekretariat yang berdiri di atas lahan berukuran 440 meter persegi degan luas bangunan 300 meter persegi ini akan menjadi pusat seluruh kegiatan kealumnian yang dilengkapi dengan hadirnya partner bisnis serta keberadaan dari entitas bisnis IKAFE yaitu Blue Bar Cafe dan PT FEUA.
“Kantor sekretariat ini memiliki arti yang sangat penting bagi kita semua. Ini adalah tempat berkumpul alumni, reunian, kantor repre/virtual office-nya alumni, bisa juga sebagai rumah singgah,” katanya.
Melalui kantor ini, para alumni diharapkan dapat memperkuat ikatan, menyediakan wadah untuk kolaborasi, menghasilkan kegiatan-kegiatan produktif dan positif serta membangun jaringan yang kuat untuk mendukung kesuksesan dan pertumbuhan bersama.
“Kantor sekretaritat ini milik Yayasan Ikafe sedangkan Yayasan Ikafe adalah milik alumni seutuhnya. Sepertinya ini adalah kantor sekretariat alumni yang terbesar di Sumbar pada hari ini,” ujarnya.
Novrihandri juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu mewujudkan hadirnya kantor sekretariat alumni ini.





