UTAMA

Resmi! Nil Maizar Jadi Pelatih Dewa United FC

0
×

Resmi! Nil Maizar Jadi Pelatih Dewa United FC

Sebarkan artikel ini

HALUANNEWS, TANGGERANG – Pelatih sepakbola, Nil Maizar resmi ditunjuk menangani Dewa United FC, klub promosi Liga 1 musim 2022/2023. Pelatih asal Sumatera Barat ini digaet 2 tahun oleh manajemen Dewa United.

Demikian diumumkan manajemen Dewa United FC dalam jumpa pers di Hotel Episode, Gading Serpong, Tangerang, Banten, 4 April 2022.

CEO (Chief Executive Officer) Dewa United FC, Ardian Satya Negara, sempat membeberkan alasan di balik penunjukkan Nil Maizar.

Alasan tersebut yakni karena Dewa United dan Nil Maizar memiliki visi serta misi yang sejalan.

Baca Juga  Ketua DPD Partai Golkar Dharmasraya Adi Gunawan, Ajak Masyarakat Hormati Proses Hukum dalam Kasus Judi yang Libatkan Oknum Anggota DPRD

“Setelah banyak berbicara dengan coach Nil Maizar, ternyata kami satu visi dan misi,” kata Ardian Satya Negara kepada awak media dikutip dari BolaSport.com, Senin (4/4/2022).

“Lalu tujuan kami juga lebih fokus ke depannya karena kami ingin membangun insfraktruktur yang bagus, mulai dari akademi.”