DHARMASRAYA

Apel Bulanan Pemkab Dharmasraya, Sutan Riska Soroti Target PAD

0
×

Apel Bulanan Pemkab Dharmasraya, Sutan Riska Soroti Target PAD

Sebarkan artikel ini
Saat apel bulanan Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan berikan penghargaan kepada ASN berprestasi, Senin (3/7). BADRI

DHARMASRAYA, HARIANHALUAN.ID – Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan, meminta capaian Pendapatan Asli Daerah (PAD) ditingkatkan secara optimal. Hal tersebut dikemukakannya, saat menjadi pembina apel gabungan bulanan bersama ASN, di halaman kantor bupati setempat, Senin (3/7).

“Peningkatan Pendapatan Asli Daerah merupakan salah satu modal keberhasilan dalam mencapai tujuan pembangunan daerah. Karena PAD menentukan kapasitas daerah dalam menjalankan fungsi-fungsi pemerintahan, baik pelayanan publik maupun pembangunan,”ujarnya

Dikatakannya, semakin tinggi dan besar rasio PAD terhadap total pendapatan daerah memperlihatkan kemandirian dalam rangka membiayai segala kewajiban terhadap pembangunan daerahnya.

Baca Juga  Ditpolairud Polda Sumbar Evakuasi Nelayan Usai Dihantam Ombak Besar

Dilanjutkannya, sebenarnya Kabupaten Dharmasraya punya banyak potensi penambahan PAD kalau digali dapat secara maksimal. Oleh karena itu, dibutuhkan kreatifitas ASN untuk mengidentifikasi ASN dan mengelola potensi pendapatan baru tersebut.

“Untuk itu, saya perintahkan kepada Sekda, Asisten, dan Badan Keuangan untuk mengkaji segala sesuatu yang dapat meningkatkan akselerasi PAD kita pada tahun-tahun ke depan,” ucapnya.

Terkait PAD, Sutan Riska juga mengaku sebenarnya juga sudah menjadi bahan diskusi bersama Forkopimda, khususnya Kejaksaan Negeri Dharmasraya. Bahkan instansi yang dipimpin Dodik Hermawan tersebut siap membantu Pemerintah Daerah untuk mencapai tujuan dimaksud.

Baca Juga  Sambut Ramadhan, Bupati Sutan Riska akan Kunjungi 25 Masjid di Dharmasraya

Sutan Riska memaparkan capaian pendapatan keseluruhan pertanggal 26 Juni 2023 baru 34,33 persen, sedangkan capaian realisasi PAD Juni 45,93 persen. Realisasi pajak daerah 46,98 persen.