EkBis

Daripada ke Pinjol, Ada Gadai Peduli Bebas Bunga

0
×

Daripada ke Pinjol, Ada Gadai Peduli Bebas Bunga

Sebarkan artikel ini

Nasabah melihat-lihat produk. 

HARIANHALUAN. ID – PT. Pegadaian memberikan alternatif solusi produk agar masyarakat terbebas dari jerat pinjaman online (pinjol).

Kepala Departemen Bisnis Support Kanwil II Pekanbaru, Rahardian menjelaskan produk itu yakni Gadai Peduli.

“Gadai peduli memberikan pembiayaan bebas sewa modal atau tanpa bunga. Tujuannya supaya nasabah mudah memperoleh pembiayaan,” ujarnya.

Pegadaian, sambungnya juga terus memperluas jangakaun produk gadai peduli ini.

“Sebagai salah satu perpanjangan tangan OJK sebagai lembaga keuangan legal, Pegadaian juga terus memberikan literasi ada produk gadai peduli yang bebas sewa modal,” tuturnya. 

Baca Juga  RI Peringkat Pertama Wisata Halal Dunia

Selain progam Gadai Peduli, ada juga KUR Syariah yang merupakan program tanpa agunan. 

“Sewa modalnya mulai dari 3 persen per tahun. Sasarannya adalah pelaku usaha dengan pinjaman hingga Rp10 juta,” kata Rahardian. (yes)