Wakil Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Padang Zulhardi Z Latif (dua dari kiri) ketika memimpin ziarah ke Taman Makam Pahlawan Kuranji, Senin (14/8/23). IST
HARIAN HALUAN.ID – Peringatan Hari Pramuka ke-62 tahun tingkat Kwartir Ranting (Kwarran) Pramuk Kecamatan Kuranji diisi dengan ziarah di Taman Makam Pahlawan, Senin (14/8/23).
Bertindak sebagai pembina upacara Wakil Ketua (Waka) Dana dan Usaha Kwarcab Padang, Zulhardi Z Latif. hadir pimpinanan Kwarran Kuranji, Ketua Majelis Gugus (Kamabigus), anggota pramuka dan undangan lainnya.
Kegiatan ziarah dimulai pukul 08.00 WIB dimulai dengan penghormatan kepada arwah pahlawan. Dilanjutkan mengheningkan cipta, kemudian peletakan karangan bunga oleh pembina upacara dan tabur bunga oleh peserta upacara.
Zulhardi yang juga Anggota DPRD Padang menyebutkan ziarah bertujuan sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan kepada jasa para pahlawan dan sekaligus menanamkan nilai-nilai juang kepada generasi muda penerus bangsa.
Dia berharap melalui gerakan pramuka bisa mendidik generasi muda dengan hal-hal positif dalam membentuk karakter. Pendidikan kepramukaan mengajarkan ketangkasan, keterampilan, persaudaraan, kedisiplinan dan mandiri. (aye).






