PARIWISATA

LIPUTAN EKSKLUSIF: Saat Masjid Tidak Hanya Sebagai Tempat Ibadah

1
×

LIPUTAN EKSKLUSIF: Saat Masjid Tidak Hanya Sebagai Tempat Ibadah

Sebarkan artikel ini
Masjid Jami’ Nurul Huda
Masjid Jami’ Nurul Huda

“Kami pengurus masjid terinspirasi dari banyaknya tempat umum yang beroperasi 24, seperti minimarket, SPBU, restoran dan banyak lagi. Jadi tak salah kiranya, jika kami juga ingin membuat masjid ini beroperasi 24 jam,” ujar Ade Sehabudin.

Disebutkan Ustadz Sehabudin, saat ini di Masjid Jami’ Nurul Huda memiliki 10 jenis sarana kegiatan pelayanan, yakni layanan masjid buka 24 jam, gratis parkir, gratis minum musafir, gedung TPQ/TPSQ/MDTA, sedekah Jumat, penginapan, toilet/wudhu bersih, perpustakaan, penyelenggaraan jenazah, buletin Jumat, lembaga ziswaf dan kajian tafsir Al-Qur’an.

Baca Juga  PDIKM Padang Panjang Jadi Pilihan untuk Acara Keluarga, Reunian dan Halal Bihalal
Gubernur Sumbar, Mahyeldi saat meresmikan 10 layanan inovatif Masjid Jami’ Nurul Huda.

“Alhamdulillah, 10 jenis pelayanan ini telah diresmikan langsung oleh Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansarullah bersama Wali Kota Padang Panjang Fadly Amran,” ucap Ustaz Sehabudin.

Semua inovasi yang ada di masjid ini, lanjut Sehabudin, dengan satu tujuan, yakni keinginan pengurus untuk mengembalikan fungsi masjid seperti pada zaman nabi dahulu.