SUMBAR

Nomor 3 di Sumbar, Kota Padang Capai Penurunan Kemiskinan Terendah Sejak 12 Tahun Terakhir

0
×

Nomor 3 di Sumbar, Kota Padang Capai Penurunan Kemiskinan Terendah Sejak 12 Tahun Terakhir

Sebarkan artikel ini

12 Tahun Selalu Tekan Angka Kemiskinan, Padang Terendah Ketiga di Sumbar

HARIANHALUAN.id – Angka kemiskinan Kota Padang terbilang rendah. Di tahun 2022 lalu, dari seluruh kabupaten/kota di Sumatera Barat, Kota Padang menjadi kota terendah ketiga angka kemiskinannya.

Apa langkah yang telah ditempuh pemerintah setempat?

Berdasarkan data yang dilansir BPS Sumatera Barat, di tahun 2022 lalu, angka kemiskinan Kota Padang yakni 4,26 persen. Sedangkan daerah tertinggi angka kemiskinannya di Sumatera Barat yakni Kepulauan Mentawai dengan angka 13,97.

Baca Juga  Tindak Lanjut Forum Komunikasi Lalu Lintas, Jasa Raharja Partisipasi dalam Pemilihan Abdi Yasa Teladan Sumbar

Angka kemiskinan Kota Padang sebesar 4,26 itu merupakan terendah sepanjang 12 tahun belakangan ini. Tentunya hal ini cukup menggembirakan. Apalagi pada tahun 2020 hingga 2022 lalu, Indonesia dilanda pandemi Covid-19. Fase dimana banyak pengangguran dan berada di titik nadirnya perekonomian masyarakat.

Kepala Bappeda Kota Padang, Yenni Yuliza menuturkan, banyak hal yang dilakukan dalam mengentaskan kemiskinan di sepanjang tahun 2022. Serta di beberapa tahun sebelum 2022. Langkah pasti yang selalu dilakukan Pemko Padang yakni melakukan monitoring dan evaluasi program penanggulangan kemiskinan (Pronangkis).

Baca Juga  Penyandang Disabilitas Difasilitasi SIM D Oleh Polda Sumbar

“Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan (TKPK) Kota Padang yang diketuai bapak Wakil Wali Kota selalu melakukan koordinasi dalam penanggulangan kemiskinan, serta melakukan evaluasi secara berkala,” jelas Yenni Yuliza di Padang, Minggu (24/9/2023).