Usai Sertijab Wali Nagari Salimpek, Zulfikar: Tahun 2023 IDM Nagari Salimpek Klasifikasi Maju
HARIANHALUAN.id – Wali Nagari Salimpek periode 2017-2023 Zulfikar mengatakan, berdasarkan klasifikasi Indek Desa Membangun (IDM) Kemendesa RI tahun 2023, IDM Nagari Salimpek adalah Nagari Maju.
Hal itu disampaikan usai acara serah terima jabatan Wali Nagari Salimpek di aula kantor Wali Nagari Salimpek Kecamatan Lembah Gumanti Kabupaten Solok, Senin (25/9).
“Dari tahun 2020 sampai 2022 klasifikasi Indek Desa Membangun Nagari Salimpek adalah Nagari Berkembang, dan Alhamdulillah tahun 2023 klasifikasi IDM Nagari Salimpek telah naik satu tingkat menjadi Nagari Maju,” ucap Zulfikar.
Zulfikar mengatakan bahwa potret perkembangan desa/nagari melalui instrumen IDM sudah dilakukan sejak tahun 2016 dan pada tahun yang sama status IDM Nagari Salimpek adalah nagari tertinggal, perubahan status IDM menjadi lebih baik membutuhkan kerja sama dari semua pihak yang ada di nagari.
“Tahun 2020 sampai 2022 status IDM Nagari Salimpek adalah Nagari Berkembang dari sebelumnya adalah Nagari Tertinggal, dan kita ucapkan terimakasih kepada Pemda Kabupaten Solok dalam hal ini Bupati Solok, Bapak Epyardi Asda, Bapak Camat Lembah Gumanti dan seluruh lembaga yang ada di nagari utamanya kepada seluruh masyarakat yang telah membantu kegiatan pembangunan di Nagari Salimpek,” ujar Zulfikar.
Masa jabatan Wali Nagari Salimpek periode 2017-2023 resmi berakhir tanggal 20 September 2023, berdasarkan Keputusan Bupati Solok Nomor:100.3.2-289-2023, diangkat Muhammad Riza, sebagai penjabat Wali Nagari Salimpek. Acara pelantikan dan pengambilan sumpah dilaksanakan tanggal 22 September 2023 di gedung Solok Nan Indah Arosuka.





