PADANG PARIAMAN, HARIANHALUAN.ID — Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disparpora) Padang Pariaman mencatat, sepanjang periode Januari- Oktober 2023 ada sebanyak 216.320 wisatawan yang berkunjung ke Padang Pariaman. Jumlah tersebut berpotensi meningkat menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024.
Kepala Disparpora Padang Pariaman, Muhammad Fadhly menyebutkan, saat ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Padang Pariaman tengah mempersiapkan diri menyambut libur Nataru. Pengelola objek wisata, rumah makan, dan kelompok sadar wisata (pokdarwis) telah diimbau untuk memperhatikan fasilitas serta kebersihan tempat wisata.
“Dalam waktu dekat, kami akan rapat dengan pokdarwis untuk persiapan kawasan wisata dalam persiapan Nataru, seperti parkir, kebersihan, keterlibatan pokdarwis, dan pungutan retribusi,” ujar Fadhly.
Hal itu dilakukan agar wisatawan merasa nyaman dan aman dalam menikmati libur akhir tahun. “Kita berharap tidak ada komplain terkait harga makanan yang terlalu tinggi dan tarif parkir yang tidak wajar,” katanya.
Ia mengatakan, saat ini destinasi wisata di Padang Pariaman hanya satu yang dikelola oleh swasta, yakni Anai Land yang terletak di Kayu Tanam. Selebihnya dikelola oleh kelompok masyarakat setempat atau pokdarwis.
“Oleh karena itu, kami harus memberikan ilmu dan pemahaman kepada masyarakat untuk betul-betul mengelola tempat wisata. Jangan sampai wisatawan kecewa untuk datang ke Padang Pariaman,” ujar pria yang pernah menjabat Kepala Dinas Dukcapil Padang Pariaman itu.





