Selanjutnya Kepala Dinas PMD Padang Pariaman, Hendri Satria juga menyampaikan ucapan selamat kepada penjabat yang baru saja dilantik, serta menegaskan agar tugas dan tanggungjawab dilaksanakan dengan sebaik-baiknya.
“Selamat kepada penjabat yang baru saja dilantik. Laksanakan amanah ini dengan sebaik-baiknya dan penuh rasa tanggungjawab dalam pembangunan dan kemasyarakatan,” kata Kadis PMD saat memberikan sambutan.
Di hadapan wali nagari yang dilantik, Hendri Satria juga menyampaikan, dalam percepatan sebagai pelayan masyarakat tugas yang telah dinanti oleh pejabat wali nagari adalah penyususan APB Nagari untuk tahun 2024. Di samping itu, ia juga menyampaikan agar jabatan wali nagari ini tidak membuat tugas rutin sebagai ASN menjadi terbengkalai.
Kadis PMD Hendri Satria juga berharap apa yang telah dilaksanakan dan yang telah diprogramkan oleh wali nagari sebelumnya dapat dilanjutkan dan ditingkatkan demi kemajuan Padang Pariaman Berjaya.
“Program-program atau pembangunan yang telah dilaksanakan oleh wali nagari sebelumnya agar dapat dilanjutkan dan ditingkatkan demi terciptanya kabupaten yang inovatif, kreatif dan berkelanjutan,” tuturnya.
Adapun tiga pj wali nagari yang dilantik adalah Medi Hendra, Pj Wali Nagari Lubuk Alung, Budi Saputro, Pj Wali Nagari Balah Hilie Lubuk Alung dan Sabardi, Pj Wali Nagari Sungai Abang. (*)





