“Saya berharap, pada 2024 ini kita semua memperbaiki diri, meningkatkan kesadaran. Mari kita awali dengan membenahi komunikasi. Komunikasi merupakan kunci utama dalam pembentukan team work yang sukses,” katanya.
Sementara itu, Wakil Pimpinan Redaksi Harian Haluan, Isra Hermanto, mengatakan, untuk meningkatkan produktivitas, kualitas dan kuantitas, maka diperlukan tim kerja yang kuat dan mempunyai tujuan yang sama.
“Mari bersama kita tingkatkan komunikasi dan membangun solidaritas, bersama-sama menggali potensi yang sebenarnya masih banyak yang bisa kita kuasai untuk kemajuan Harian Haluan,” ujarnya.
Hal senada juga disampaikan Manajer Digital Harian Haluan, Nasrizal. Ia menyebut, komunikasi yang baik akan menghasilkan produk yang baik pula. Dimana produk ini tak hanya bisa dipublikasikan di cetak semata, namun juga di media online Haluan, yaitu Harianhaluan.id.
“Ke depan, baik cetak dan digital begitupun dengan medsos kita harus bergerak. Kita punya puluhan tenaga profesional yang ada di Kota Padang maupun di daerah. Jika kita kompak, bukan tak mungkin Harian Haluan di 2024 ini akan melejit,” katanya.
Dalam Raker 2024 ini, Harian Haluan juga menyajikan sebuah hal yang berbeda dari Raker sebelumnya. Dimana dalam Raker tahun ini juga digelar berbagai lomba yang diikuti semua tim kerja. Mulai dari lomba karaouke, lomba memindahkan gelas berisi air dengan sarung dan juga lomba pimpong paralon yang diisi air. (h/mg-pat)





