PARIAMAN

Pertama Kali, Hoyak Tabuik Piaman Masuk Daftar 110 Kalender Event Nasional

2
×

Pertama Kali, Hoyak Tabuik Piaman Masuk Daftar 110 Kalender Event Nasional

Sebarkan artikel ini

PARIAMAN, HARIANHALUAN.ID- Hoyak Tabuik Piaman resmi terdaftar ke dalam 110 kalender event nasional atau Kharisma Event Nusantara (KEN) 2024.

Plt Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Pariaman, Ferialdi, yang menghadiri Festival KEN 2024 pada Sabtu (27/1/2024) malam mengatakan, masuknya Pesona Hoyak Tabuik Piaman ke dalam jejeran event nasional merupakan kali pertama sepanjang sejarah.

“Ini pertama kalinya Pesona Hoyak Tabuik Piaman masuk ke dalam kalender event nasional 2024 setelah melalui serangkaian tahapan yang panjang,” katanya, Minggu (28/1/2024).

Baca Juga  Festival Mancing Mania Dongkrak Popularitas Talao Pauh

Ia pun menerangkan, tahapan pendaftaran festival budaya khas Pariaman itu dari awal sampai akhirnya resmi berjejer dengan event nasional lain dalam KEN.

“Dimulai dari administrasi yang memerhatikan kelengkapan data, kemudian pembuatan narasi dan dokumen tentang prosesi Tabuik, dampak ekonomi ke masyarakat, hingga partisipasi pengunjung yang datang,” terangnya.

Setelah melalui proses administrasi, dilakukan presentasi di hadapan tim kurator dari Provinsi Sumatera Barat (Sumbar).

“Tim kurator ini yang menilai, berikutnya melakukan pendalaman,” sambungnya.

Baca Juga  Bekas Kapal Perang Teluk Bone 511 Pikat Minat Pengunjung Selama Libur Lebaran