TANAH DATAR

Momentum Isra Mi’raj, PPTI Malalo Resmikan BLK Komunitas

1
×

Momentum Isra Mi’raj, PPTI Malalo Resmikan BLK Komunitas

Sebarkan artikel ini

TANAH DATAR, HARIANHALUAN.ID – Momentum peringatan Isra Mi’raj, Pondok Pesantren Tarbiyah Islamiyah (PPTI) Malalo Nagari Padang Laweh, Kecamatan Batipuh Selatan, menggelar kegiatan tablig akbar sekaligus peresmian Balai Latihan Kerja (BLK) Komunitas di area pesantren tersebut.

Ketua panitia acara Deri Fahrial menjelaskan kepada Haluan bahwa momentum pada bulan Rajab, pihaknya menggelar kegiatan tablig akbar sekaligus meresmikan bantuan BLK yang diterima dari aspirasi salah seorang anggota DPR RI.

“Kami berharap semoga BLK ini, ibarat Nabi Muhammad berjalan pada Isra Mi’raj, semoga berjalan lancar. Artinya, BLK bisa memberikan untuk ekonomi pesantren dan masyarakat sekitar, karena BLK ini bukan hanya untuk pesantren,” katanya, Minggu (28/1/2024).

Baca Juga  Bupati Tanah Datar Terima Kunjungan Keluarga Warisan Adat Minang Negeri Sembilan

Dikatakan lagi oleh Deri, PPTI Malalo yang didirikan Zakaria Labai Sati Al Anshari, bahwa BLK ini juga diharapkan membantu ekonomi melalui bekerja sama dengan pihak dari luar, serta menggelar berbagai pelatihan yang akan diselenggarakan di sana.

“BLK ini kita harapkan bisa membantu ekonomi pesantren, nanti kita akan gandeng sekolah-sekolah lain untuk pembuatan baju dan seragam sekolah mereka, lalu kita juga akan menggelar pelatihan melalui BLK provinsi,” katanya.

Menurut Deri, ia sangat berharap semoga dengan berdirinya BLK di pesantren ini, bisa memberikan kontribusi positif untuk kemajuan pesantren.

Baca Juga  Bupati Tanah Datar Eka Berikan Hak Pilih Pemilu di TPS 35