BUKITTINGGI, HARIANHALUAN.ID- Komandan Tim Kampanye Nasional (TKN) Fanta Prabowo-Gibran Arief Rosyid Hasan dalam kunjungannya ke Sumbar, menghadiri kegiatan Gerbong Muda Indonesia Maju, Jumat (26/1/2024).
Tepatnya di Jalan Teuku Umar nomor 16, Benteng, Pasar Atas, Guguk Panjang, Kota Bukittinggi. Dalam kesempatan tersebut juga hadir Ketua Fraksi Gerindra DPRD Agam Rinal Wahyudi, Koordinator TKD Fanta Sumbar Feri Mukli, perwakilan TKD Sumbar Bayu Venski.
Kegiatan ini juga dihadiri para anak-anak muda yang ada di Bukittinggi. Arief menuturkan tahun 2024 merupakan periode yang sangat fundamental bagi perjalanan bangsa ini.
Sebab, di Pilpres 2024 ini menjadi kesempatan untuk meneruskan visi Presiden Jokowi agar Indonesia menjadi maju atau menjadi negara yang gagal.
“Ini sangat krusial karena kita akan memilih Presiden yang akan menentukan nasib bangsa ini karena gini teman-teman untuk menjadi negara maju,” ujarnya.
Ia mengatakan bahwa sekarang Indonesia merupakan negara yang berpendapatan menengah ke atas. Penghasilan perkapita Indonesia di angka sekitar 4.000 US Dollar atau 4.500 US Dollar.
“Untuk menjadi negara maju kita butuh 3 kali lipat kita butuh sekitar 12.000 US Dollar sekian untuk menjadi negara maju,” tutur kata Arief, dalam keterangan tertulis yang diterima, Senin (29/1/2024).





