POLITIK

Surat Pemberitahuan Memilih Bakal Dibagikan Hari ini, Camat Enam Lingkung Gelar Apel Gabungan

0
×

Surat Pemberitahuan Memilih Bakal Dibagikan Hari ini, Camat Enam Lingkung Gelar Apel Gabungan

Sebarkan artikel ini

PADANG PARIAMAN, HARIANHALUAN.ID-
Pemerintah Kecamatan Enam Lingkung Gelar Apel Gabungan persiapan pembagian surat undangan memilih atau model C- Pemberitahuan kepada masyarakat hari ini, bertempat di halaman Kantor camat setempat, Kamis (8/02).

Hadir dalam apel gabungan yang bertepatan dengan libur Isya Mi’raj itu, Camat Enam Lingkung, Jhony Firman, Kapolsek 2×11 Enam Lingkung, AKP Novrizal Chan, Koramil Sicincin, Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Enam Lingkung, Zakky Novembri, Anggota Panwascam Enam Lingkung, Masril dan Eka Guspriadi, Pengawas Nagari (PKD), PPS, dan Ketua KPPS se Kecamatan Enam Lingkung.

Camat Enam Lingkung, Jhony Firman dalam sambutannya menyebutkan kegiatan ini merupakan rangkaian dari tahapan pemilu yang akan kita hadapi, Kecamatan Enam Lingkung sudah siap menghadapi pemilu 2024. Hari ini sudah sampai proses pembagian surat undangan memilih.

Baca Juga  Sumbar Dapat Bagian Rp7,1 Miliar untuk Program Pengelolaan Irigasi Terpadu

“berharap kepada petugas KPPS dan Pengawas agar melaksanakan kegiatan sebagaimana mestinya, serta berkoordinasi dengan baik, sehingga pemilu aman, jujur dan adil dapat berjalan sebagaimana mestinya,” harap camat Jhony Firman dalam sambutannya.

Lebih lanjut kata Camat, berpedoman kepada pemilihan umum lima tahun yang lalu, Petugas KPPS banyak yang sakit bahkan meninggal dunia, ia berharap agar sesama penyelenggara pemilu untuk bekerjasama agar kondisi seperti itu tidak terjadi di Kec. Enam Lingkung.

“Sukses pemilu adalah sukses kita bersama,” Ujarnya.

Terakhir Camat Enam lingkung ini, berpesan agar petugas KPPS dan PTPS menjaga kesehatan masing-masing.

Baca Juga  Dukung Akselerasi Electrifying Tourism di Pulau Buton, PLN Rampungkan 3 Infrastruktur di Baubau

Sementara itu, Kapolsek 2×11 Enam Lingkung, AKP Novrizal Chan, berharap adanya kerjasama antara petugas pemilihan dengan pihak keamanan, agar tidak ada terjadi perselisihan dan perpecahan saat pemungutan dan penghitungan suara nantinya.

“Berharap agar pemilu ba dunsanak berjalan di Kecamatan Enam Lingkung,” Harap Novrizal Chan.

Kemudian Koordinator Panwascam Enam Lingkung, Masril mengatakan Pembagian Undangan Memilih atau C-Pemberitahuan itu akan dibagikan hari ini, 8 Februari 2024, melalui Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di masing-masing TPS.

“Pendistribusian model C Pemberitahuan akan
diawasi secara melekat oleh Petugas PTPS setempat,” Ujar Masril.

Adapun tanggal pemilihan atau pencoblosan akan dilaksanakan pada 14 Februari 2024. (h/ahr)