Ayo Baca Koran Harian Haluan

Edisi 1 Januari 1970
DHARMASRAYA

RAT 2023 KS-PNM, Pengurus Diminta Jeli Melihat Peluang

0
×

RAT 2023 KS-PNM, Pengurus Diminta Jeli Melihat Peluang

Sebarkan artikel ini

DHARMASRAYA, HARIANHALUAN.ID- Menjelang Bulan Suci Ramadhan, Koperasi Sawit Pusako Ninik Mamak (KS-PNM) Nagari Sikabau adakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) Dharmasraya tahun buku 2023, di aula kantor koperasi sawit pusako niniak mamak, Selasa (6/3/2024).

Turut hadir dalam rapat tersebut, Kepala Dinas Koperasi, UMKM, dan Perdagangan (Kumperdag) Kabupaten Dharmasraya, Novriadi Roni Puska, Ketua KSPNM Herianto Datuak Mandaro, Camat Pulau Punjung Yulius S, Wali Nagari Sikabau Abdul Razak, Ketua Bamus Nagari Sikabau, Hasan Basri Datuak Malingkar, Niniak Mamak Nagari Sikabau, serta Anggota Koperasi.

Dalam sambutannya, Kepala Dinas Kumperdag Dharmasraya, Roni Puska menyebutkan bahwa ia sangat berterimakasih dan juga mengapresiasi kepada seluruh pengurus dan anggota koperasi yang telah mengundang untuk hadir dan membuka acara rapat tahun buku 2023 ini.

Baca Juga  Sambut Ramadan 1445 H, Polres Dharmasraya Wujudkan Kamtibmas yang Kondusif Bersama Media

“Saya berharap, kedepannya koperasi sawit pusako niniak mamak ini tambah maju dan sukses ke depannya, dengan meningkat kan unit usaha yaitu nya simpan pinjam, sehingga mencegah masyarakat untuk tidak terlibat dengan pinjol,” ujarnya.

Kalau ada persoalan-persoalan kedepannya, ditambahkan dia, harus dibicarakan atau dimusyawarahkan bersama terlebih dahulu, dan atas nama Kepala Dinas Kumperdag.

“Kami selalu siap berkodinasi dan berkaloborasi dengan koperasi koperasi yang ada di kabupaten Dharmasraya ini,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Koperasi Sawit Pusako Niniak Mamak Nagari Sikabau, Herianto juga menyampaikan beberapa hal yang penting tentang perkoperasian. Koperasi yang sifatnya bukan umum, tidak sama dengan koperasi-koperasi umum yang lain.

Baca Juga  Rumuskan Rencana Strategis, Wabup Leli Arni Hadiri Musda GOW Tahun 2025