PERISTIWA

Kerap Banjir di Batang Suliti, Nagari Pakan Rabaa Tengah Harap Segera Ada Normalisasi

0
×

Kerap Banjir di Batang Suliti, Nagari Pakan Rabaa Tengah Harap Segera Ada Normalisasi

Sebarkan artikel ini

SOLOK SELATAN, HARIANHALUAN.ID- Akibat hujan deras sejak Kamis, (7/3/2024), Nagari Pakan Rabaa Tengah, Kecamatan Koto Parik Gadang Diateh, Batang Suliti dihondoh banjir.

Ini berdampak banyaknya lahan pertanian yang hanyut. Beberapa pemukiman masyarakat terancam hal sama. Wali Nagari Pakan Rabaa Tengah, Jasman Dr Sampono Basau saat mendapati berita pukul 06.15 WIB langsung meninjau lokasi.

Terdapat tiga titik lokasi yang membahayakan pemukiman dan lahan sawah masyarakat. Sebelumnya, pada (12 /1/2024) lalu, juga sudah terjadi banjir yang sama.

Baca Juga  Gergaji Teralis Sel, Tahanan Polsek Lubuk Begalung Berhasil Kabur

Pihak Kecamatan Koto Parik Gadang Diateh beserta Wali Nagari Jasman Dt Sampono Basau sudah melaporkan hal itu kepada BPBD Solsel dan lansung mengantarkan laporan bencana ke BWS V Wilayah Sumbar.

“Untuk selanjutnya kami pihak nagari di Kecamatan Koto Parik Gadang Diateh mengharapkan bantuan secapatnya untuk normalisasi Sungai Batang Suliti,” tuturnya. (*)