UTAMA

Danrem 032/Wbr, Brigjen TNI Rayen Obersyl Cek Lokasi Terdampak Banjir Lahar Dingin Marapi

1
×

Danrem 032/Wbr, Brigjen TNI Rayen Obersyl Cek Lokasi Terdampak Banjir Lahar Dingin Marapi

Sebarkan artikel ini
Danrem 032/Wbr

“Kita sudah berkoordinasi, semua instansi sudah bergabung menjadi satu dan bekerja sama dengan baik. Dan hari ini, kita lihat alat berat sudah bekerja untuk menormalisasi, sehingga harapannya aliran sungai ini bisa lancar dan tidak terhalangi,” ujarnya.

Danrem 032/Wbr juga menambahkan, bahwa pihak terkait sudah sering memberikan edukasi melalui pemberitahuan dan pengumuman kepada masyarakat, khususnya kepada warga yang berada di sekitar bantaran sungai untuk selalu waspada dengan banjir lahar dingin Marapi.

Baca Juga  Ratusan Peserta Ikuti Festival Pelajar Soleh Tahari Junior Season 2 yang Disponsori Bank Nagari Syariah Cabang Padang

“Sebagaimana diketahui, erupsi Gunung Marapi hampir selalu terjadi dan otomatis banyak material dari dalam kawah gunung yang ditumpahkan menumpuk di puncak Gunung Marapi. Bila turun hujan intensitas tinggi, maka air hujan akan membawa hanyut material itu melalui sungai-sungai yang berhulu di Gunung Marapi. Hal itu bisa membahayakan masyarakat di sepanjang bantaran sungai,” ujar Danrem.

“Diharapkan masyarakat selalu berhati-hati dan waspada terhadap lahar dingin Gunung Marapi,” katanya.

Usai melaksanakan pengecekan di Nagari Bukik Batabuah, Danrem 032/Wbr melanjutkan pengecekan lokasi terdampak bencana di Jalan penghubung Padang-Bukittinggi, Nagari Aie Angek, Kecamatan X Koto, Kabupaten Tanah Datar. (*)

Baca Juga  Dirikan Rumah Rehab, Bripka Riki Novialdi Lepaskan Lima Pecandu dari Ketergantungan Narkoba