WEBTORIAL

Sisa Masa Jabatan Wali Kota Erman Safar, Satu per Satu Program Bukittinggi Hebat Direalisasikan

2
×

Sisa Masa Jabatan Wali Kota Erman Safar, Satu per Satu Program Bukittinggi Hebat Direalisasikan

Sebarkan artikel ini
Program Bukittinggi Hebat
Wali Kota Erman Safar menerima penghargaan BUMD Award 2023 dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

HARIANHALUAN.ID – Satu per satu program Bukittinggi Hebat berhasil direalisasikan oleh Wali Kota Bukittinggi, Erman Safar di sisa masa jabatannya yang akan berakhir pada tahun ini.

Visi pembangunan Kota Bukittinggi yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Bukittinggi Tahun 2021-2026 adalah “Menciptakan Bukittinggi Hebat Berlandaskan Adat Basandi Syarak, Syarak Basandi Kitabullah”.

Visi tersebut dijabarkan dalam tujuh misi hebat yakni hebat dalam sektor peningkatan ekonomi kerakyatan, hebat dalam sektor pendidikan, hebat dalam sektor kesehatan dan lingkungan, hebat dalam sektor pariwisata, seni budaya dan olahraga, hebat dalam tata kelola pemerintahan, hebat dalam sektor sosial kemasyarakatan, dan hebat dalam sektor pertanian.

Baca Juga  Masyarakat Sudah Bisa Ajukan Permohonan, Bank Nagari Dapat Kuota KPR Subsidi 1.250 Unit Rumah

Wali Kota Bukittinggi, Erman Safar mengatakan, semua program dan kegiatan yang dilakukan pemerintah daerah sangat terukur, baik dalam implementasi visi misi maupun pelaksanaan program prioritas. 

Erman Safar menerima penghargaan Universal Health Coverage (UHC) 2023 dari Menteri Kesehatan (Menkes) RI, Budi Gunadi Sadikin.

Guna mewujudkan misi hebat dalam peningkatan ekonomi kerakyatan, Pemko Bukittinggi melakukan terobosan melalui program peningkatan ekonomi kerakyatan.

Berbagai program untuk mendorong dan meningkatkan ekonomi masyarakat terus digulirkan seperti bantuan sosial jaminan kebutuhan pokok bagi warga yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).