PENDIDIKAN

MAN 3  Padang Selenggarakan Pendampingan Implementasi Kurikulum Merdeka

0
×

MAN 3  Padang Selenggarakan Pendampingan Implementasi Kurikulum Merdeka

Sebarkan artikel ini

HARIANHALUAN.ID –  Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 3 Padang mengadakan acara pendampingan Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) di Aula Fakultas Ekonomi Islam UIN Imam Bonjol, Kamis (13/6/24).

Acara ini dibuka Kepala MAN 3 Padang, Marliza dihadiri guru dan pegawai tata usaha MAN 3 Padang.

Acara pendampingan ini menghadirkan narasumber dari Widyaiswara Balai Diklat Kementerian Agama, Aguswida, yang memberikan materi dan bimbingan terkait pelaksanaan Kurikulum Merdeka di madrasah. 

Tujuan dari kegiatan ini untuk memastikan  seluruh tenaga pendidik di MAN 3 Padang memahami dan dapat mengimplementasikan kurikulum baru tersebut dengan baik, sehingga dapat meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah.

Baca Juga  Sambut Bulan Ramadan, SMP IT Darul Hikmah Pasbar Kembali Adakan Festival Maapam secara Meriah

Marliza menekankan pentingnya pendampingan ini sebagai langkah awal dalam penerapan Kurikulum Merdeka. Melalui acara ini, seluruh guru dan pegawai MAN 3 Padang dapat memperoleh pengetahuan dan keterampilan diperlukan mengadaptasi kurikulum baru dalam proses belajar mengajar.

Aguswida, sebagai narasumber, menjelaskan berbagai aspek penting dari Kurikulum Merdeka, mulai dari konsep dasar hingga strategi implementasi di kelas. Narasumber juga mengadakan sesi tanya jawab untuk memberikan kesempatan kepada para peserta untuk mengajukan pertanyaan dan berdiskusi mengenai tantangan yang mungkin dihadapi dalam penerapan kurikulum ini.

Baca Juga  Alumni FHUA ’82 Buka Bersama Anak Yatim

Acara tersebut mendapatkan respon positif dari para peserta yang merasa mendapatkan wawasan dan pengetahuan baru. Diharapkan setelah pendampingan ini, MAN 3 Padang dapat menjadi salah satu madrasah percontohan dalam implementasi Kurikulum Merdeka di Kota Padang. (aye).