Kerajaan Negeri Pahang melalui Tourism Pahang memberikan apresiasi kepada media dan agen perjalanan wisata di Sumbar serta Tourism Malaysia yang telah bersedia memilih Negeri Pahang sebagai daerah kunjungan.
Sementara itu, CEO, Ero Tour, Ian Hanafiah yang ikut rombongan berkunjung ke Pahang mengatakan, pihak Tourism Malaysia bersama Tourism Pahang telah tepat mengandeng media dan agen perjalanan untuk mempromosikan objek wisata di Pahang.
Sebab di Sumbar sendiri tidak ada perwakilan Malaysia. Menurutnya, Negeri Pahang merupakan salah satu yang akan dieksposenya setelah Kuala Lumpur dan Genting Highlands.
“Akhir bulan ini, kami akan membawa wisatawan dari Unand ke Pahang. Nanti ada sekitar 30 orang yang akan mengikuti tour tersebut,” kata Ian yang juga menjabat sebagai Koordinator Kerjasama Luar Negeri DPP Asita Pusat.
Ia melihat kegiatan aktifitas wisata pada malam hari di Pahang masih kurang. Biasanya, pada malam hari wisatawan masih ingin berjalan menikmati malam.
“Tak mungkin wisatawan sepanjang malam akan tidur di hotel. Mereka perlu berjalan menikmati malam di Pahang,” ungkap Ian.
Turut hadir pertemuan tersebut, beberapa agen perjalanan wisata Sumbar dan beberapa wartawan dari Harian Haluan Yursil Masri, Padang Ekspress Rian Afdol, Topsatu online Asrial Gindo, Antara Sumbar Abdul Fatah serta Harian Singgalang Susilo Abdi Piliang.





