PADANG

Pemko Padang Terus Matangkan Pengelolaan EBT

0
×

Pemko Padang Terus Matangkan Pengelolaan EBT

Sebarkan artikel ini
Pemerintah Kota atau Pemko PadaHARIANHALUAN.ID ng terus mematangkan rencana pengelolaan energi baru terbarukan.
Pemerintah Kota atau Pemko PadaHARIANHALUAN.ID ng terus mematangkan rencana pengelolaan energi baru terbarukan.

PADANG, HARIANHALUAN.ID – Pemerintah Kota atau Pemko PadaHARIANHALUAN.ID ng terus mematangkan rencana pengelolaan energi baru terbarukan. 

Asisten II Perekonomian dan Pembangunan Didi Aryadi mengatakan, Pemko Padang telah menggelar FGD untuk menghimpun informasi serta masukan dari para stakeholder terkait, guna membahas transportasi berbasis listrik, khususnya terkait teknologi ramah lingkungan khususnya terkait energi baru terbarukan. 

“Bagaimana mengurangi polusi udara terhadap moda transportasi saat ini, khususnya di Kota Padang, dengan Net zero emission (NZE) yaitu peningkatan pemanfaatan EBT, pengurangan energi fosil, pemanfaatan Carbon Capture and Storage (CCS), peningkatan pemanfaatan listrik, serta pengembangan infrastruktur kendaraan listrik di sektor transportasi,”ujarnya. 

Baca Juga  Tiga Nama ASN Lolos Calon Sekda Padang, Yang Dari Daerah Tersisih

Ditambahkan Didi, dengan adanya FGD tersebut diharapkan akan terjadi diskusi yang dapat memberikan pandangan tentang inovasi dan perkembangan terkait energi terbarukan, penghematan energi di sektor transportasi serta pengembanan ekosistem kendaraan listrik untuk mendukung hadirnya infrastruktur energi yang bersih dan ramah lingkungan. 

“Untuk itu kami harapkan para peserta terutama dari OPD bisa menyerap dengan baik apa yang didapatkan dari diskusi ini. Pemko Padang sendiri komitmen untuk menciptakan emisi rendah karbon. Untuk mewujudkannya salah satunya adalah dengan penggunaan transportasi massal listrik,”katanya. (*)

Baca Juga  Kadis Pendidikan Pasaman Pimpin Apel Perdana, Tekankan Disiplin dan Profesionalisme ASN