PERISTIWA

Video Perempuan Diduga Anggota DPRD Bukittinggi Terpilih Berkata ‘Pant*k Amak Ang’ Viral

3
×

Video Perempuan Diduga Anggota DPRD Bukittinggi Terpilih Berkata ‘Pant*k Amak Ang’ Viral

Sebarkan artikel ini

Ketua DPRD Bukittinggi sementara, Syaiful Efendi mengaku masih belum mengonfirmasi terkait video yang menjadi perbincangan warganet itu.

“Belum sempat konfirmasi. Kalau video itu memang ada yang nanya. Tapi seperti apa kebenarannya, kan kita belum tahu,” ujar Syaiful kepada wartawan.

Meskipun begitu ia mengakui memang perempuan yang bercarut itu mirip anggota DPRD Bukittinggi terpilihIa menuturkan belum bisa mengambil tindakan, lantaran dalam konteks DPRD, belum terbentuk kelengkapan dewan, termasuk belum ada Badan Kehormatan Dewan (BKD).

Baca Juga  7 Anggota DPRD Bukittinggi Jemput Aspirasi Masyarakat Guguak Panjang

“Tapi, jika benar bahwa itu benar terjadi dan benar yang bersangkutan adalah anggota DPRD, tentu sangat kami sayangkan. Itu tidak patut dilakukan pejabat publik. Kami sudah melihat, memang video itu viral. Tapi kan kita tidak boleh menduga, sebelum kita konfirmasi langsung kepada yang bersangkutan,” kata Syaiful. (*)